• Post date: 31/10/2016 - 07:46

    Universitas Negeri Yogyakarta telah menunjukkan langkah pastinya dalam mewujudkan World Class University melalui kegiatan Sit In dengan memberikan kesempatan bagi mahasiswa jurusan Pendidikan Fisika dan Pendidikan IPA 2013 untuk belajar selama 10 hari (tanggal 15-25 Oktober 2016) di Universiti Putra Malaysia (UPM). Mahasiswa UNY didampingi oleh bapak Nur Kadarisman, M. Si dan ibu Putri Anjarsari, M.Pd. Kegiatan yang dilakukan antara lain perkenalan budaya diantara kedua budaya, pertukaran informasi mengenai organisasi yang ada di Fakulti Sains di UPM dan Fakultas MIPA di...

  • Post date: 28/10/2016 - 10:01

    Pada hari sabtu, 22 Oktober 2016 telah dilaksanakan program pengabdian kepada masyarakat oleh tim PPM yang diketuai oleh ibu Rita Prasetyowati, M.Si di SMP Negeri 3 Kalasan, yang beralamat di Jalan Sidokerto, Kelurahan Purwomartani Kecamatan Kalasan Kabupaten Sleman. PPM ini melibatkan empat dosen dari Jurusan Pendidikan Fisika UNY, satu orang mahasiswa dan guru-guru SMP Negeri 3 Kalasan sebagai peserta. Acara dimulai dengan pembukaan, sambutan dari tim dosen UNY, penerimaan dari guru SMPN 3 Kalasan, dan dilanjutkan dengan acara inti.

    Acara intinya sendiri dibagi menjadi dua sesi:...

  • Post date: 27/10/2016 - 12:33

    Sabtu (8/10/2016) Himpunan Mahasiswa Pendidikan Fisika mengadakan acara seminar nasional di Ruang Seminar FMIPA UNY Karangmalang Yogyakarta. Seminar Nasional Fisika dan Pendidikan Fisika 2016 Universitas Negeri Yogyakarta kali ini  mengangkat tema “Optimalisasi Peran Fisika dan Pendidikan Fisika dalam Teknologi Melalui Pengembangan Riset Guna Meningkatkan Daya Saing Global di Era MEA”, dimana kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memberikan wahana akademis yang memfasilitasi  ilmuan, mahasiswa, guru, praktisi, pemerhati pendidikan, dan masyarakat umum untuk...

  • Post date: 26/10/2016 - 13:20

    Kitakyushu, Japan- 2 Orang mahasiswa UNY, Yusuf Kholis Hendian (Program Studi Pendidikan Bahasa Jawa)  dan Surya Jatmika (Program Studi Fisika) mempresentasikan hasil penelitian mereka berjudul “Merti Kali: A Culture Form Harmony Between Human and Nature”, dalam 3rd Asia Future Conference. 3rd Asia Future Conference adalah konfrensi berskala Internasioanl yang diadakan oleh Sekiguchi Global Research bekerjasama dengan Kitakyushu University. Asia Future Conference bertujuan untuk menyediakan...

  • Post date: 25/10/2016 - 09:53

    Kamis (25 Agustus 2016) Tim PPM (Pengabdian Pada Masyarakat) yang diketuai oleh H. Suyoso, M. Si menyelenggarakan Pelatihan Kit Alat Fluida Bergerak di Laboratorium Fisika Dasar FMIPA UNY. Acara ini diikuti oleh  25 Guru Fisika SMA/MA di DIY. Selaku narasumber kegiatan, Suyoso menyatakan “tidak semua guru mampu mengembangkan alat-alat praktikum di sekolah, khususnya yang berkaitan dengan kit alat resonator. Oleh karena itu, adanya kegiatan pelatihan bagi guru SMA/MA diharapkan dapat membantu peningkatan kemampuan guru dalam mengembangkan, mendesain dan membuat  kit alat ekperimen, yaitu...

  • Post date: 02/09/2016 - 07:56

    FMIPA UNY selain mencetak guru yang professional juga mengembangkan ilmu-ilmu dasar dan penelitian yang berkaitan dengan energi. FMIPA UNY juga menjalin kerjasama dengan BATAN Yogyakarta.
    Demikian disampaikan Dekan FMIPA UNY, Dr. Hartono dalam sambutannya pada Upacara Dies Natalis ke-52 FMIPA UNY, Kamis, 1/9/16 di ruang sidang fakultas. Hadir pada kesempatan tersebut jajaran pimpinan di lingkungan UNY, dosen, pegawai, mahasiswa, serta tamu undangan lainnya. Tema Dies yaitu Peran MIPA Dalam Pengembangan Energi Alternatif. Pidato Dies Disampaikan oleh Prof. Dr. Djarot S...

Pages